top of page
20230120_175259.jpg

FAQ

Q : Apakah belajar di Jakflo dapat sertifikat?

A : Jakflo Floral Academy memiliki program dengan kelas-kelas bersertifikat, yaitu Floral Business Program dengan pilihan :

​

Basic Floral Principle: Untuk pemula atau yang ingin membuka bisnis di bidang florist secara online

​

Intermediate Floral Principle: Untuk mereka yang sudah profesional di bidang florist dan ingin membuka toko secara fisik, atau mencari kerja sebagai konsultan/designer di toko bunga, hotel, ballroom dsb

​

Professional Event Décor: Program ini untuk para florist yang ingin membuka peluang bisnis mereka di bidang dekorasi

Q : Apa bedanya workshop dan kelas reguler?

A : Workshop adalah kelas sekali datang (3-4 jam) dan tidak mendapatkan sertifikat.  Kelas reguler adalah sebutan untuk Kelas bersertifikasi dibawah Floral Business Program

Q : Berapa lama program untuk kelas reguler?

A : Lama waktu pembelajaran dapat disesuaikan dengan kalender akademik mulai dari 3 sampai 8 bulan, tergantung dengan waktu yang dimiliki oleh masing-masing murid.  Lama belajar kelas reguler umumnya  -/+ 4 - 8 bulan

Q : Untuk kelas reguler berapa sering kelas nya dalam seminggu?

A : Untuk kelas reguler ada yang masuk 2x seminggu. Dengan/tanpa adanya re-schedule/absen kelas maka akan selesai dalam waktu -/+ 4 bulan (dengan ketentuan masuk terus sesuai jadwal yang sudah diberikan)

​

Dan ada kelas Weekend Sabtu 1x pertemuan setiap minggu. Dengan/tanpa adanya re-schedule/absen kelas maka akan selesai dalam waktu -/+ 8 bulan (dengan ketentuan masuk terus sesuai jadwal yang sudah diberikan)

Q : Bagaimana soal hari dan jam kelas?

A : JADWAL KELAS REGULAR

  • pagi 09.30 - 12.30

  • siang 13.30 - 16.30

Kelas 2x seminggu atau kelas 1x seminggu khusus Sabtu (Calon Murid Yg Menentukan)

Untuk jadwal kelas seperti hari dan jam kelas dipilih/ditentukan oleh pihak akademik JAKFLO

Q : Yang dipelajari selama program Basic Floral Principle apa saja?

A : Silahkan klik disini

Q : Berapa jumlah murid di dalam kelas?

A : Kelas kami cukup untuk maksimal 7 murid.  Namun selama Pandemi, kami batasi hanya 3-4 orang di dalam kelas.

Q : Apakah ada minimal jumlah murid untuk kelas berjalan?

A : Kelas akan berjalan ketika ada minimal 2 murid

Q : Apa saja yang sudah termasuk dalam harga kelas?

Include:

  • Buku Panduan Kelas

  • Seluruh material yang dibutuhkan (bunga, daun, oasis, pot, wrapping papper dll)

  • Tas peralatan dengan peralatan standard

  • Transportasi untuk kelas field trip

  • Asistensi di kelas sebelum ujian

Exclude: Biaya registrasi (termasuk biaya graduation)

Q : Bagaimana cara pembayarannya?

A : PEMBAYARAN KELAS REGULER DAPAT DILAKUKAN :

  • Full Payment - cash/transfer rekening

  • Credit Card - lewat aplikasi Tokopedia

  • Cicilan 3x/bulan untuk kelas masuk 2x seminggu

  • Cicilan 6x/bulan untuk kelas masuk 1x seminggu khusus Sabtu

Check Our Instagram

Contact
whatsapp-logo-png-2260.png
bottom of page